CPNS Magetan,12 Formasi Tak Ada Pendaftar

foto : kompas.com

finews,Magetan – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Magetan, Jawa Timur, mencatat 12 dari 250 formasi CPNS tahun 2024 tidak terisi.

Kepala BKPSDM Kabupaten Magetan, Masruri, mengungkapkan bahwa 12 formasi tersebut tak ada yang mendaftar.

Formasi-formasi itu yakni 1 formasi dokter ahli pertama, 1 formasi fasilitator disabilitas untuk pemerintahan, serta 10 formasi penata kelola sistem dan teknologi informasi. “Sejak dibuka memang tidak ada yang mendaftar.

Dari 250 formasi yang kita ajukan, ada 12 formasi yang tidak terisi,” ujar Masruri di ruang kerjanya, Jumat (13/9),mengutip kompas.com

Masruri menjelaskan, minimnya pendaftar disebabkan oleh kurangnya sumber daya manusia yang memenuhi kualifikasi untuk mengisi posisi-posisi tersebut.

“Setiap instansi membutuhkan tenaga penata kelola sistem dan teknologi informasi serta dokter spesialis. Apalagi pendaftaran dilakukan serentak, itu mungkin yang membuat minat untuk mendaftar minim di sini,” jelasnya.

Dia mengatakan, pihaknya akan berupaya mengusulkan kembali formasi dokter spesialis dan teknologi informasi pada selekesi CPNS tahun depan. Untuk sementara, kebutuhan tenaga penata kelola sistem dan teknologi informasi akan diatasi dengan membentuk tim kerja kelompok.

“Yang bisa kita upayakan, seperti penata kelola sistem dan teknologi informasi, kita bentuk tim kerja. Kita akan upayakan untuk mengusulkan kembali formasi yang kosong tahun depan,” ucap Masruri.(totok*)

* kompas.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *