Tingkatkan Minat Baca, Bupati Blitar Buka Festival Literasi

Peristiwa47 Views

foto : bupati blitar tinjau festival literasi

finews, Blitar — Di era digital saat ini, ada beberapa tantangan utama budaya Literasi, antara lain perubahan perilaku generasi muda dalam membaca atau mengkonsumsi informasi singkat dari media sosial. Selain itu, makin menurunnya minat baca tradisional di perpustakaan.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Blitar saat melaunching Festival Literasi Tahun 2025 , dengan Tema ” Literasi Maju, Kabupaten Blitar Berdaya dan Berjaya” yang diselenggarakan mulai tanggal 11 – 13 November 2025, di halaman kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Blitar.

Pada kesempatan ini, Bupati menyerahkan penghargaan kepada para pemenang lomba Perpustakaan Umum Terbaik (Desa/Kelrurahan), lomba Bertutur Cerita Rakyat, dan lomba Video Konten Literasi.

Bupati mengungkapkan apresiasi kepada para aktivis literasi yang telah memenangkan lomba yang digelar dalam festival ini. Bupati berharap, para Aktivis Literasi tersebut dapat memberi contoh kepada generasi penerus untuk kembali gemar membaca dan menggunakan teknologi sebagai penguat literasi, sehingga dapat menumbuhkan budaya literasi di masyarakat Kabupaten Blitar.

Bupati menekankan, bahwa Pemerintah Kabupaten Blitar menempatkan gerakan literasi sebagai bagian penting dari sumber daya manusia dan akan mendorong penguatan budaya literasi. (oky)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *