foto : ilustrasi
finews,- Perilaku sopan santun terdiri dari dua kosa kata, yaitu sopan dan santun. Lantas, apa arti sopan santun?
Berdasarkan catatan di KBBI Daring, sopan punya arti (1) hormat dan takzim; (2) beradab secara tutur kata pakaian dan sebagainya; hingga (2) baik kelakuannya.
Sementara itu, dijelaskan juga dalam KBBI Daring tentang santun. Kosa kata ini memiliki arti (1) halus dan baik; serta (2) penuh rasa belas kasihan.
Dalam pendidikan maupun kehidupan sehari-hari, perilaku sopan santun diklaim perlu direalisasikan oleh setiap individu.
Dengan begitu, manusia bisa hidup saling menghormati, menghargai, serta berbelas kasih satu sama lain.
Pengertian Sopan Santun
Berdasarkan ungkapan situs Disperkimta Kabupaten Buleleng, sopan santun dianggap sebagai salah satu unsur penting sosialisasi.
Norma-norma dari perilaku ini bisa memberikan berbagai manfaat kepada pelaku dan orang di sekitarnya.
Jika berbicara mengenai norma, sopan santun dapat dikatakan sebagai penilaian atas sikap seorang manusia yang baik ketika bersosialisasi.
Oleh sebab itu, sopan santun mesti dimiliki oleh setiap individu di lingkungannya. Seandainya perilaku tersebut tidak dilakukan (melakukan hal yang tak sopan dan santun), maka akan muncul konflik-konflik tertentu.
Situs Sumber Daya Air Kabupaten Malang juga turut memberikan definisi terkait sopan dan santun.
Ditulis bahwa sopan berarti membudayakan perilaku hormat serta menghargai individu lainnya. Sementara itu, santun berarti menunjukkan bahwa diri kita merupakan pribadi yang menyenangkan.
Dengan adanya sopan santun, manusia menghormati orang-orang yang lebih tua dan mengayomi yang lebih muda.
Bukan hanya itu, individu melihat orang lain sebagai wujud yang setara. Hal ini menyebabkan individu tersebut menghindari hal-hal yang tidak sopan dan santun,
Menurut Ustadz DR. H. Muhammad Ridwan Djalil, M. Pd. I., adab dan sopan santun adalah cerminan kepribadian seseorang yang berakhlak mulia, terutama dalam hubungan antara orang muda dan yang lebih tua. Dalam Islam, adab ini menjadi salah satu nilai penting yang harus dipelihara dan diamalkan
Adab adalah Aturan Sopan Santun atas dasar agama.
Adab adalah norma atau aturan mengenai sopan santun yang didasarkan atas aturan agama. Adab juga seringkali dikaitkan dengan akhlak, karena adab erat kaitannya dengan nilai-nilai budi pekerti atau akhlak yang baik.
Dalam kehidupan sehari-hari, adab sangat penting bagi manusia. Adab menuntut manusia untuk berperilaku sopan dan santun dalam segala sesuatu, baik dalam berhubungan antar manusia, antar tetangga, maupun dalam kehidupan berorganisasi.
Pengertian Adab Menurut Para Ahli
Pengertian adab menurut para ahli merupakan salah satu topik yang menarik untuk dibahas.
Adab bisa didefinisikan sebagai norma atau aturan mengenai sopan santun yang didasarkan pada aturan agama.
Namun, para ahli memiliki pendekatan yang berbeda dalam memahami konsep adab. Berikut ini beberapa pengertian adab menurut para ahli.
Menurut al-Qur’an, adab memiliki arti yang luas. Adab adalah sebagai akhlak yang baik dan perilaku yang sesuai dengan petunjuk Allah. Dalam sudut pandang ini, adab mencakup semua aspek kehidupan, termasuk hubungan antarmanusia, beragama, dan berorganisasi.
Menurut Imam al-Ghazali, adab adalah mengatur sikap dan perbuatan dalam menjalani kehidupan. Adab berfungsi sebagai pedoman untuk berperilaku sopan dan santun dalam kehidupan sehari-hari.
Menurutnya, adab juga melibatkan aspek batin, seperti menjaga niat yang ikhlas dan mengendalikan emosi negatif.
Sementara itu, menurut Ibnu Miskawaih, adab adalah kepandaian untuk hidup dalam masyarakat dengan baik. Adab mencakup sikap dan perilaku yang mencerminkan kesopanan dan kearifan dalam berinteraksi dengan orang lain. Ibnu Miskawaih menganggap adab sebagai kecerdasan sosial yang melibatkan empati, toleransi, dan rasa hormat kepada sesama.
Pendapat lain dari Al-Farabi menyatakan bahwa adab merupakan tata krama yang meliputi cara berbicara, berpakaian, dan bertindak yang sesuai dengan nilai-nilai masyarakat. Menurutnya, adab adalah cara untuk menciptakan tatanan sosial yang harmonis dan menghindari perbuatan tercela.(lukman)
*tirto.id,rri.co.id,merdeka.com)