Apa Itu HMPV

Opini/Artikel442 Views

foto : ist

finews,- Pernyataan Kemenkes tentang HMPV yang Merebak di Cina, Berbahayakah Virus Ini?

Dunia Dibuat Khawatir Peningkatan Kasus HMPV, Kenali Gejala dan Pengobatan

HMPV adalah virus yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan akut. Virus ini pertama kali dideteksi dari sampel nasofaring anak-anak. Meskipun baru ditemukan pada 2001, studi serologis menunjukkan bahwa HMPV telah menginfeksi manusia selama lebih dari 60 tahun.

Virus ini menyebar melalui cairan tubuh, seperti ketika seseorang yang terinfeksi batuk atau bersin. Selain itu, penularan juga dapat terjadi melalui kontak dengan benda yang terkontaminasi, seperti ponsel, gagang pintu, atau mainan. Setelah menyentuh benda tersebut dan kemudian menyentuh mulut, hidung, atau mata, virus dapat masuk ke dalam tubuh.

Satu hal yang perlu diperhatikan, durasi perlindungan sistem imun tubuh terhadap HMPV relatif pendek. Akibatnya, seseorang bisa saja terinfeksi virus ini berulang kali sepanjang hidupnya.

Langkah Pencegahan

Meskipun HMPV tidak menunjukkan risiko tinggi kematian, langkah pencegahan tetap penting untuk dilakukan, terutama bagi mereka yang memiliki sistem imun lemah. Berikut beberapa tindakan sederhana untuk mengurangi risiko infeksi HMPV:

Biasakan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, serta mengenakan masker saat berada di tempat ramai.

Pastikan udara dalam ruangan dapat berganti dengan membuka jendela secara teratur setiap hari.

Jika memungkinkan, hindari area dengan banyak orang atau ruang tertutup.

Perhatikan pola makan yang seimbang, lakukan olahraga ringan secara rutin, dan pastikan tubuh mendapatkan istirahat yang cukup.

Melynda Dwi Puspita berkontribusi dalam penulisan artikel ini.(*)

 

 

*tempo.co eds 5 Januari 2025

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *