Kisah Industri Bokep Jepang  Kekurangan Aktor

Dunia Sana624 Views

 

finews, – Industri bokep Jepang terancam kekurangan aktor saat jumlah penduduk terus menyusut. Penyusutan jumlah penduduk Jepang mencapai mencapai level tercepat pada 2022 lalu. Warga Jepang berkurang sekitar 800 ribu jiwa per 1 Januari 2023 lalu dan kini hanya berjumlah 122,23 juta orang.

Penurunan jumlah warga negara Jepang ini sudah terjadi selama 14 tahun terakhir. Di sisi lain, jumlah warga asing terus meningkat hingga kini berjumlah 3 juta orang dan mereka mengisi pekerjaan di berbagai sektor, termasuk di industri bokep atau film dewasa Jepang yang masyhur.

Industri film porno atau bokep Jepang memang sangat besar. Per 2022, keuntungannya bisa menembus angka 20 miliar dolar AS atau sekitar 300 triliun.

Ironisnya di saat yang sama industri film porno Jepang justru kekurangan aktor. Salah satu aktor film dewasa terkemuka Jepang, Ken Shimizu pernah mengakui bahwa hanya ada 70 aktor film porno, sementara aktris atau pemeran perempuan ada sekitar 10 ribu orang.

“Jumlah aktor film porno di Jepang lebih sedikit dari populasi harimau bengal. Dengan 4 ribu film setiap bulan, jumlah aktornya tidak cukup,” keluh Shimiken, nama beken Shimizu, dalam sebuah tweet yang viral pada 2015 silam

Akibat kekurangan aktor ini, industri film porno Jepang sempat menggelar audisi pada 2017 lalu di Singapura dan Malaysia.

Seperti dilansir dari Coconuts, studio film dewasa Jepang Tokyo Dreams pada Mei 2017 sempat menggelar audisi aktor film porno di Singapura. Aktor-aktor yang lolos audisi akan dibawa bekerja di Jepang.

Dalam audisi di Singapura, dari 25 lelaki yang mengikuti audisi hanya lima orang yang dinyatakan lulus audisi dan akan dikontrak untuk bermain dalam film porno di Jepang.

“Kami menemukan beberapa aktor bagus saat audisi di Singapura dan sudah menawarkan kontrak kepada mereka,” terang Shime Tashaiki, manajer rekrutmen Tokyo Dreams ketika itu.

Uniknya dalam audisi itu, Tokyo Dreams membawa sejumlah aktris bokep Jepang yang diminta untuk berpasangan dengan para aktor dalam audisi. Para aktor itu diminta memerankan adegan-adegan erotis dari film porno favorit masing-masing.

Setelah di Singapura, audisi juga rencananya dilakukan di Malaysia. Belum diketahui apakah audisi bokep Jepang di Kuala Lumpur itu jadi digelar atau tidak. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *