foto spesial finews : kepala desa picisan, muselam bersama forkopimcam sendang
finews, Tulungagung – Pemerintah Desa Picisan Kecamatan Sendang – Tulungagung menggelar Musrenbang Desa dalam rangka menampung aspirasi masyarakat yang diteruskan penyusunan RKP desa dan RKPD kabupaten tahun 2026 tersebut dilaksanakan pada Kamis (16/1).
Acara tersebut dilaksanakan di balai desa Picisan dan dihadiri oleh kepala desa Picisan beserta seluruh perangkat dan staf, Camat Sendang, pendamping desa, BPD, LPM, PKK, Bhabinkamtibmas, Babinsa, RT, RW, tokoh masyarakat, karang taruna, perwakilan disabilitas, pengurus BUMDes, kader Posyandu serta Bidan desa.
Kepala desa Picisan, Muselam mengatakan bahwa kegiatan Musrenbang Desa ini rutin diadakan setiap tahun, dan mengacu dari Musdus yang telah dilakukan beberapa waktu sebelumnya.
“Terima kasih akan kedatangannya di balai desa ini. Jadi disini kita bermusyawarah menyampaikan aspirasi, usulan untuk pembangunan desa. Kami memberi peluang untuk mengajukan usulan demi pembangunan dan kemajuan desa”, ungkapnya.
Lanjut Muselam, bahwa keterbukaan dan transparansi dalam pelaksanaan program pemerintah desa menjadi hal yang wajib demi terwujudnya desa yang maju dan sejahtera.
Kepala desa bertutur kata santun ini berharap, Musrenbang Desa akan mampu membangun kesepahaman tentang kepentingan dan kemajuan desa, serta warga desa dapat mengetahui lebih jauh dan lebih berpartisipasi lagi dengan program-program yang akan dilaksanakan oleh pemerintah desa.
Sementara itu diakhir sesi sambutan, Kapolsek Sendang ikut memberikan wawasan perihal Kamtibmas.
“Di kecamatan Sendang ini saya masih dua minggu bergabung dengan masyarakat kecamatan Sendang, jadi saat ini masih adaptasi dengan bapak ibu semua, saya hanya ingin mengajak mari bersama kita bangun kecamatan Sendang ini menjadi wilayah yang ayem tentrem sejahtera,” ungkapnya
“Saya hanya berpesan kepada bapak, ibu semua, apabila ada permasalahan yang sulit diselesaikan, silahkan laporkan kepada pihak kami, kami akan bantu selesaikan dengan baik sebagai pelayanan dan sinergi antara Kepolisian dan masyarakat,” pungkasnya.

Sementara itu, usai rapat MusrenbangDes, Camat Sendang Novi Cahyo Putranto, S.STP, MM, melalui Sekretaris kecamatan, Gus Husin menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan MusrenbangDes desa Picisan.
“Saya atas nama pemerintah kecamatan Sendang sangat mengapresiasi terhadap kepala desa dan seluruh stakeholder dalam kegiatan MusrenbangDes tahun anggaran 2026 Picisan ini, mudah-mudahan desa Picisan menjadi desa yang Baldatun, thoyyibatun wa robbun ghofur,” ucap Husin.
Disamping itu Husin mejelaskan perihal skala prioritas yang akan dibawa dalam Musrenbang Kecamatan ataupun Kabupaten.
“Mengenai skala prioritas, desa (dalam hal ini kepala desa dan BPD) harus menentukan tiga hal apa saja yang menjadi skala prioritas berdasarkan MusrenbangDes hari ini yang tidak bisa tercover di tahun 2026 oleh desa nanti bisa diajukan dalam Musrenbang kecamatan, nanti digodok bersama sebelas desa yang ada, setelah itu dipilih untuk skala prioritas ke kabupaten,” lanjut dia.
Berikutnya Gus Husin menyampaikan harapannya terhadap Picisan dan desa lain di kecamatan Sendang. “Harapan saya dengan adanya MusrenbangDes ini, maka desa Picisan yang selama ini sudah maju, akan semakin berkembang menjadi desa mandiri dan semakin maju,” harapnya. (lukman)